bpkpd@sulbarprov.go.id
0811 4525 999
Jl. H.Abd.Malik Pattana Endeng, Kec. Rangas Baru, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat
blog-img
29/04/2024

BPKPD Sulbar Menerima Audiensi IGI Sulbar Bahas Kuota Penerimaan P3K Guru Tahun 2024

BPKPDSULBAR | Bidang Anggaran dan Bina Kabupaten

BPKPD Sulbar Menerima Audiensi IGI Sulbar Bahas Kuota Penerimaan P3K Guru Tahun 2024

Mamuju—Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dalam hal ini Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Barat yang di hadiri oleh Kepala Bidang Anggaran dan Bina Kabupaten, Murdanil, Kasubbid Penganggaran Pendapatan dan Belanja Operasi, Muhammad Apriadi menerima Audiensi Pengurus Ikatan Guru Indonesia (IGI) Provinsi Sulawesi Barat di Ruang Rapat Kantor Badan Kepegawaian Daerah Prov Sulbar, Senin 29April 2024.

Pertemuan tersebut di pandu oleh perwakilan Badan Kepegawaian Daerah Prov Sulbar. Melalui Audience itu, pihak IGI Sulbar meminta agar kuota penerimaan PPPK guru 2024 khusus Sulbar ditambah.

Empat poin yang disampaikan IGI sbb :
1. Bagaimana kelanjutan dari sisa kuota P3 dan P4 yang telah mengikuti seleksi di tahun 2021 sampai 2023
2. Untuk Tahun 2024 ini di bulan 11 atau 12 apakah akan dibuka kembali rekrutmen bagi P3K guru khususnya sisa kuota seleksi P3K guru sebelumnya
3. Berdasarkan data dari dinas pendidikan tahun 2024 masih ada kekurangan guru sejumlah 6 ratusan ya bagaimana teknis penetasan PTT mengingat banyaknya guru dengan pengapian lama dan usia yang sudah tidak mudah lagi
4. Menyampaikan kepada BKN dan manfaat RPP terkait afirmasi bagi guru dengan pengabdian di atas rata-rata 5 tahun ya ini yang perlu
Melalui Audience itu, point penting yang disampaikan oleh pihak IGI Sulbar yaitu meminta agar kuota penerimaan PPPK guru 2024 khusus Sulbar ditambah.

“Sebelumnya kami mendapatkan informasi terkait kuota penerimaan PPPK guru khusus untuk Sulbar hanya berjumlah 30, jadi kami menggelar audience, dan sekaligus mempertanyakan kebenaran informasi tersebut,” kata Sutikno, selaku Ketua Umum IGI Sulbar.

Menurutnya, jumlah kekurangan guru di Sulbar sebanyak kurang lebih 600, sehingga pihaknya minta agar kuota untuk penerimaan PPPK guru untuk Sulbar ditambah 50 persen dari jumlah kekurangan guru tersebut.
Makanya tuntunannya adalah memberikan harapan untuk dapat ditingkatkan formasi.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Bidang Anggaran dan Bina Kabupaten, Murdanil dalam paparannya menjelaskan “Harapannya tahun ini Pemprov sulbar bisa mengangkat kurang lebih 300 orang dan kesisahannya di tahun mendatang yang 300 orang tersebut” ujarnya

“Namun Perhitungan BKD hanya memberikan porsi 67 orang tapi ini belum angka pasti” jelas Murdanil
Lebih lanjut, Murdanil menjelaskan “Kita mencoba menghitung Kembali secara teknis, apakah masih ada ruang-ruang fiscal dan kemungkinan-kemungkinan sisa anggaran yang bisa menjadi pertimbangan untuk menambah kuota, ini secara teknis dan akan dilaporkan kepada pimpinan sebagai pengambil keputusan” ujar Kepala Bidang Anggaran dan Bina Kabupaten

Pihak IGI (Ikatan Guru Indonesia) Provinsi Sulawesi Barat terkait dengan harapannya untuk menambah kuota formasi PPPK, namun karena kodisi fiskal hari ini, itu tidak bisa lagi kita untuk menambah kouta seperti apa yang diharapkan, tersisa kouta 600 orang.

Secara terpisah Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Barat, Masriadi menjelaskan “Sebelumnya telah dilakukan beberapa kali audience antara IGI dan pihak Disdikbud Sulbar dan pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan tersebut” ujar Masriadi.

“Untuk tahun 2024 ini, karena ada sinyal anggaran yang terbatas, maka kita akan kaji bersama tim anggaran pemerintah daerah tentunya bersama BKD juga, tentang nanti finalnya tentu akan kami laporkan kepada pimpinan dan di terusakn ke pihak IGI kembali” tutupnya masriadi.

Bagikan Ke: